[SAP] – ComboBox pada ALV Grid
Combo Box pada ALV Grid
Back to SAP-Abap ALV Grid Topic, pada tulisan kali ini, saya akan membahas memasang combo box, pada editable ALV Grid. Dalam reporting, kadang sebelum dilakukan post/save adakalanya perlu untuk mengisikan atau sekedar merubah informasi yang ada pada salah satu field atau report, sebelum kemudian dilakukan saving. Baik itu untuk proses verifikasi, inputan proses ke-x layer maupun sebagainya.
Dalam melakukan perubahan/penginputan informasi pada report yang telah ditampilkan pada ALV Grid, kita harus mengesetnya terlebih dahulu sebagai ‘editable‘ dan melakukan ‘checked_changed‘, untuk mengetahui apakah ada perubahan yang harus disimpan dari tampilan report untuk disimpan ke dalam table. Mode yang dapat ditampilkan ini juga macam-macam, dapat berupa freetext input, search help, maupun pilihan combo box.
Pada kesempatan sharing kali ini saya akan coba untuk membahas mode pilihan editable combo box. Adapun step by stepnya adalah sebagai berikut.
- Syarat paling utama untuk editable dengan combobox yakni, mengeset properties field pada alv menjadi editable.
Lakukan change pada fieldcatalog, dimana field yang akan ditanam combo box diubah menjadi editable.

2. Lakukan registri ComboBox, pada contoh berikut karena value dari combo box yang akan direpresentasikan adalah tetap dan hanya 2 buah, maka dilakukan langsung, adapun jika ambil dri table dapat di query dan dimasukkan pada komponen tersebut.

3. Lakukan Checking, apakah data pada ALV Grid mengalami perubahan sebelum melakukan save

Perlu dilakukan checking perubahan data supaya data yang diproses sudah benar dan akurat, dan sudah dicheck apakah data tersebut berubah atau tidak. Setelah dilakukan pengecekan selanjutnya adalah SAVE,
Demikian sharing terkait memunculkan pilihan combobox pada ALV Grid, agar memudahkan user dalam melakukan pemilihan value yang telah disediakan. Next mungkin search help pada ALV Grid perlu untuk ditulis kali yak….
Semoga bermanfaat, Jika ada yang perlu didiskusikan, please contact me at : yudho.guritno@gmail.com
_TerimaKasih,
Salam.
GuritnoY
https://www.linkedin.com/in/guritno-yudho-wibowo-95944236/